Nama besar Tekken di jagat game fighting memang tidak perlu diragukan lagi. Namco Bandai berhasil mendesain konflik internal keluarga Kazama dan Mishima menjadi basis cerita kuat yang mendasari pertarungan lusinan karakter ikonik dengan gaya bertarungnya masing-masing. Sebagian besar gamer tentu juga sudah mengetahui bahwa Tekken sendiri memiliki beberapa seri spin-off yang didesain untuk memperkaya franchise ini sendiri. Salah satunya menjadi seri yang sangat diantisipasi, Tekken Tag Tournament 2. Hadir dengan cita rasa gameplay pertarungan tiga dimensi yang dinamis dan cepat ala Tekken yang selama ini kita kenal, Tag Tournament menjadikan pertarungan berpasangan menjadi inti kekuatan permainan. Sederhananya? Dua lebih baik!

Kesan Pertama

Secara visualisasi, hampir tidak ada peningkatan signifikan dengan seri terakhir Tekken sebelumnya. Walaupun demikian, bukan berarti Namco Bandai tidak menyuntikkan elemen baru untuk memperkaya nilai estetik di dalam Tekken Tag Tournament 2 ini, bahkan cenderung  menjadikannya sebagai salah satu kekuatan utama selain gameplay yang ditawarkan. Anda kini akan memiliki kebebasan untuk memodifikasi dan mendesain karakter-karakter yang ada dengan tampilan yang Anda inginkan, dari yag super lucu, seksi, hingga absurd sekalipun. Kostum dan modifikasi ini juga akan menjadi semacam sense of purpose yang akan meningkatkan replayability dari Tag Tournament ini sendiri. Semakin banyak Anda bermain, semakin tinggi pula probabilitas Anda untuk mendesain dan menciptakan bentuk karakter yang Anda inginkan.
Dari sisi gameplay, nama Tekken Tag Tournament 2 sudah lebih dari cukup untuk menjelaskan inti permainan yang ada. Berbeda dengan game Tekken konvensional, Anda kini dapat terlibat dalam pertempuran 2 VS 2, dengan penambahan berbagai fitur pertarungan baru di dalamnya. Hampir sebagian besar gerakan dan eksekusi tombol yang dibutuhkan masih sama dengan seri Tekken sebelumnya. Animasi dan flow pertarungan hampir serupa, namun kehadiran sistem Tag memang membuatnya lebih dinamis. Tidak hanya bertarung sendiri, Anda juga memiliki kemampuan untuk memanggil teman Anda masuk secara langsung ke dalam pertarungan dan mengeksekusi serangan combo bersama-sama. How? Kami akan mengupasnya lebih dalam di review nanti.
Sembari menunggu waktu yang lebih proporsional untuk melakukan review dengan baik, izinkan kami menyediakan screenshot-screenshot fresh from the oven untuk membantu Anda mendapatkan sedikit gambaran. Namun kami juga harus meminta maaf sebelumnya jika potongan-potongan gambar ini ternyata tidak hadir dalam kualitas kejernihan yang maksimal. Mencoba menangkap gambar yang jelas dalam sebuah game fighting dengan gerak cepat dan framerate standar memang menawarkan tantangan tersendiri. Enjoy!