Archive for Februari 2014

Kamis, 27 Februari 2014

Resep Chocolate Strawberry

chocolate-strawberry-torte.jpg

Ingredients:
Cake:
- 115 gr tepung terigu
- 75 gr oats (quick cooking)
- 50 gr cokelat bubuk
- 300 gr gula pasir halus
- 1 sdt soda kue
- ¼ sdt garam
- 275 ml kopi, dinginkan
- 1 sdm vinegar/air jeruk lemon
- ½ sdt vanili
- 250 ml putih telur (dari 7 butir telur)

Frosting/Pelapis:
- 100 gr krim bubuk
- 100 ml susu non fat yang dingin
- 150 ml yogurt non fat rasa strawberry
- 150 ml selai strawberry

Hiasan:
- Strawberry segar

Directions:
Peralatan khusus: 2 loyang bundar diameter 20cm, tanpa olesan minyak
• Panaskan oven pada 170derajat celcius
Cake:
- Campur tepung, 150g gula pasir, oats, coklat bubuk, soda kue dan garam dalam mangkuk yang besar. Aduk rata, sisihkan
- Taruh kopi, vinegar dan vanili dalam mangkuk ukuran sedang, aduk dan sisihkan
- Kocok putih telur dengan kecepatan tinggi sampai terbentuk puncak2 tumpul jika pengocok diangkat. Masukkan sisa 150 gula pasir secara bertahap ke dalam putih telur. Kocok sampai terbentuk puncak2 runcing dan kaku jika pengocok diangkat. Sisihkan.
- Tuangkan adonan kopi ke dalam campuran tepung, aduk dengan whisk sampai rata. Masukkan 1/3 bagian putih telur, aduk dngan whisk atau spatula. Masukkan sisa putih telur dengan cara yang sama.
- Tuan adonan ke dalam 2 buah loyang yang telah disiapkan. Panggang selama 25-30 menit sampai matang. Keluarkan dari oven dan biarkan dingin dalam loyang. Setelah dingin, lepaskan sisinya dengan pisau lalu balik loyang di atas nampan.
- Bagi masing kue jadi 2. lapisi selai stroberi, lalu tumpuk kue menjadi 4

Frosting:
- Kocok krim bubuk dengan susu dingin sampai mengental dan mengembang. Masukkan yogurt ke dalam adonan whipped cream, aduk dengan spatula.
- Lapisi permukaan dan sisi kue dengan frosting. Hiasi dengan stroberi.

Resep Chocolate Strawberry

Posted by Mayra
Tag :, Tag :

Resep Ice Cream Cake

ice-cream-cake.jpeg

Bahan Vanilla Ice Cream :
# 500 ml fresh cream
# 750 ml susu full cream
# 5 kuning telor
# 200 gr gula pasir
# vanilla (kemaren pake vanila bean)
# 1 sdt gelatin powder

Bahan Peach Ice Cream :
# 500 ml fresh cream
# 750 ml susu full cream
# 5 kuning telor
# 200 gr gula pasir
# 1 sdt gelatin powder
# puree peach (bikinnya dari buah peach kalengan yang diblender sampai halus, ingat ya…buahnya aja)
Cara Membuat:
(Untuk vanilla maupun peach, sebenarnya sama aja…..)
  • kocok kuning telor dengan sedikit gula dengan cara au bain marie sampai mengembang, sisihkan.
  • panaskan susu dengan sisa gula pasir sampai mendidih…(aduk terus selama dipanaskan), kecilkan api
  • masukkan 2 centong susu panas ke kocokan telor, aduk rata lalu masukkan kocokan telornya ke dalam susu sambil diaduk searah sampai adonannya mengental, (apinya kudu dijaga kecil), matikan api
  • masukkan fresh cream dan gelatin, aduk rata sampai gelatin lumer semua
  • dinginkan semalaman (minimal 8 jam)
  • proses di ice cream maker sampai jadi…ikuti instruksi pembuatnya.
(buat vanilla ice cream, ekstrak vanillanya dimasukkan barengan dengan gelatin powder, kalo yang peach, puree peachnya masuk pas adonan mau dimasukkan ke ice cream maker (ICM))

Cara Merakit Jadi Ice cake :
  • sediakan 1 buah sponge cake ukuran diameter  22 cm, belah jadi 2
  • siapkan 2 loyang ukuran diameter 20 cm. alasi loyang pakai plastik lengket, biarkan sisanya menjulur keluar loyang, bikinnya 2 lapis biar kuat pas mau keluarin kuenya.
  • taruh kue didasar loyang, siram dengan es krim yang baru keluar dari ICM, bekukan 2 jam
  • sementara yang lapisan pertama lagi di bekukan, sejam kemudian proses lapisan berikutnya….kalo dah jadi siram di atasnya lapisan pertama..bekukan semalaman
  • keluarkan ice cake dari loyang dengan cara, dihair dryer pinggir loyang dulu sampai agak hangat, terus tarik plastik lengketnya….
  • siap dihias dan disajikan

Resep Ice Cream Cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :

Resep Green Tea Cake

green-tea-cake.jpg
 
Bahan :
1 butir telur
1 kuning telur
50 gr gula pasir
40 gr tepung terigu protein sedang
¼ sdt baking powder
15 gr margarin/mentega, cairkan
2 sdm air teh hijau (2 kantung teh hijau disiram 50 ml air panas, biarkan dingin sebelum dimasukkan ke dalam adonan)
¼ sdt pasta teh hijau
Cara Membuat:
1.Campurkan telur dan gula, kocok hingga mengembang. Lalu masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak, aduk rata.
2. Masukkan margarin cair, air teh hijau dan pasta teh hijau, aduk rata.
3. Tuangkan adonan ke dalam cetakan yang telah dialasi cup kertas. Panggang selama ± 25 menit hingga matang dalam suhu 170 °C.
4. Angkat dan sajikan.

Resep Green Tea Cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :

Resep Tiramisu Cheese Cake

tir-cheese.jpg


Dasar/alas:
Sponge cake ukuran 20 x 20 cm, potong membulat
 

Adonan Cream:
5 sdt gelatin bubuk
5 sdt air hangat
3 sdt bubuk kopi instan
30 ml rum/liqueur
500 gr daub lecream/krim kental
600 gr cream cheese
130 gr gula halus
 

Hiasan:
1 sdm bubuk kopi/cokelat
chocolate chips secukupnya
100 gr buttercream/whipped cream
 

Cara Membuat:
1. Campur gelatin dengan air hangat, tim di atas panci berisi air hangat hingga gelatin larut. Tambahkan kopi instan rum/liqueur. Aduk rata, sisihkan.
2. Taruh double cream dalam mangkuk, letakan di atas mangkuk berisi es batu. Kocok hingga cream mengembang kaku. Sisihkan.
3. Ditempat terpisah, kocok cream cheese dengan gula halus hingga lembut. Campur adonan cream cheese ke dalam adonan double cream, aduk rata dengan spatula plastik. Tambahkan larutan gelatin dan kopi, aduk kembali.
4. Menyusun: siapkan plastik mika bentuk bulat, atur susunanya mulai dari sponge cake dan adonan tiramisu secara selang-seling. Dinginkan dalam kulkas selama 24 jam.
5. Sebelum disajikan, hias atasnya dengan butter cream. Taburi cokelat/kopi bubuk dan chocolate chips. Sajikan dingin.

Resep Tiramisu Cheese Cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :

Resep Blueberry Cheese Cake

new-york-blueberry-cheese-cake.jpg

Bahan:
250gr biskuit coklat
100 gr margarine, lelehkan
½ sdt vanilli bubuk
200gr gula pasir
4 btr telur
1 sdt emulsifier
1 Kg cheese krim
250gr sour krim
100ml kahlua (bila suka)
250ml krim kental
1 sdm gula pasir
250 gr selai blueberry

Resep Blueberry Cheese Cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :

Resep Tiramisu

tiramisu.jpg

Bahan :
250gr mascarpone cheese
500ml double cream
1 sdt essens vanilla
4 kuning telur
100 gr gula pasir
2 pak lady finger (ato egg drops)
rhum 50ml (bisa diabaikan)
kopi

Alat-alat yang dibutuhkan :
Kompor
Kulkas
1 mangkok berukuran besar , volume min. 1L
1 mangkok lagi agak kecil saja dari kaca/logam untuk men-tim
Panci yang bisa memuat mangkok yang kecil

Resep Tiramisu

Posted by Mayra
Tag :, Tag :
soto betawi asli
resep soto betawi

Bahan bahan Utama :
  • 1 kilo gram daging sapi (boleh pakai jeroan atau kaki)
  • 1 batang lengkuas gepruk
  • 1 batang sereh
  • 3 lembar daun salam

Bumbu yang dihaluskan:
5 Siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jempol jahe
1 sendok makan ketumbar
1/2 sendok teh jinten
lada butir secukupnya

Bahan lainnya :
1 kotak kecil santan kara
1/2 liter susu sapi segar/susu ultra yang tawar

Bahan pelengkap :
kentang kupas, belah menjadi 2 bagian dan goreng
tomat diiris
daun bawang diiris
jeruk nipis
emping goreng
bawang goreng
Sambal

Cara membuat Soto Betawi

  1. - Pertama Rebus bahan-bahan utama dengan air, buang kotoran daging yang keluar dari air, Setelah empuk, kecilkan api,sisihkan daging.
  2. - Didihkan kaldu, masukkan bumbu yang dihaluskan (tanpa tumis)
  3. - Tambahkan garam, cicipi rasanya. silahkan tamabah apa saja yang kurang
  4. - Tambah santan kara dan susu cair.selesai kuahnya

Cara penyajian soto Betawi :
Potong kecil daging dan kentang masukan ke mangkok, masukan juga irisan tomat lalu Tabur daun bawang, Tambah bawang goreng,kecap manis,merica bubuk, terakhir Tuang kuah soto juga Tambah emping goreng dan peres 1/2 jeruk.


Keterangan :
Waktu Memasak: 1 Jam dan Menghasilkan: 5 porsi ,
Mengandung : 200Kalori
Resep ini mendapatkan : 4.5 Bintang oleh 88 Resensi

Resep Soto Betawi

Posted by Mayra
Tag :


Resep Lemon Cheese cake


lemon.jpg

Untuk 12 Potong

Bahan:
325 gr cream cheese
130 gr mentega
350 gr susu tawar cair
7 butir kuning telur
125 gr gula pasir
¼ sdt vanilla pasta
½ sdt garam halus
7 butir putih telur
1 sdt cream of tar-tar
1 sdt lemon essence


Ayak:
70 gr tepung terigu
50 gr tepung tangmien
30 gr susu bubuk


Cara Membuat:
1. Kocok putih telur, tambahkan cream of tar-tar hingga mengembang kaku. Sisihkan.
2. Campur cream chesse dan mentega. Tim hingga meleleh, tambahkan susu tawar cair sambil terus di aduk. Setelah mendidih. Angkat, dinginkan.
3. Di tempat terpisah, kocok kuning telur, gula vanilla pasta, esen lemon dan garam hingga lembut. Sisihkan.
4. Campur adonan kuning telur, putih telur ke dalam adonan cream cheese. Aduk rata. Tambahkan campuran tepung terigu, aduk perlahan hingga semua bahan tercampur.
5. Tuang adonan ke dalam loyang ukuran 20 x20x5 cm beroles margarin. Panggang dalam suhu 180oC hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, potong-potong. Sajikan.

Resep Lemon Cheese cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :
Rabu, 26 Februari 2014

Resep Strawberry Cheese Cake

straw-cheese
Bahan :
200 ml susu cair
250 gr cream cheese
90 gr mentega tawar
6 kuning telur, kocok lepas
2 sdt kulit jeruk lemon parut
½ sdt esens lemon
200 gr putih telur
150 gr gula halus
ayak:
40 gr tepung terigu
20 gr tepung maizena
Setup strawberry (hiasan) :
700 gr strawberry ukuran kecil, bersihkan
50 gr gula pasir halus

Tag :, Tag :

Cara Membuat Kue Cheese Cake

resep-cheese-cake-nikmat
Dalam membuat kue cheese cake tersebut. Di butuhkan beberapa bahan. Berikut ini daftar bahan yang di butuhkan beserta cara atau langkah Dalam membuat cheese cake adalah sebagai berikut :

Bahan :
1. 130 gr tepung terigu protein rendah
2. 130 gr butter unsalted
3. 200 gr cream cheese
4. 160 susu cair
5. 400 gr putih telur
6. ½ sdt garam
7. 1 sdm keju parmesan
8. 200 gr gula pasir
9. 1 sdt cream of tartar
10. 200 gr kuning telur

Tag :, Tag :
Minggu, 16 Februari 2014
Salad Strawberry 
(untuk 4 porsi) 


Bahan:
• 3 buah pear hijau
• 100 gr jeruk lokam kecil tanpa biji
• 100 gr kelengkeng tanpa biji
• 200 ml selai strawberry
• 3 sdt air jeruk lemon
• 75 ml air
• 25 gr gula pasir
• 2 sdt daun mint
• 100 gr strawberry segar

Cara membuat:

Salad Strawberry

Posted by Mayra
Tag :
Sabtu, 15 Februari 2014
Double Falling Cake
(untuk 24 potong)


Bahan cake:
- 14 kuning telur
- 2 putih telur
- 130 g gula pasir
- 75 g tepung terigu protein sedang
- 25 g cokelat bubuk
- 10 g susu bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 135 g margarin, lelehkan
- 1 sdt cokelat pasta

Bahan sirup (aduk rata):
- 2 sdm rhum
- 1 sdm air hangat
- 1 sdm gula pasir

Bahan filling:
- 200 g whippy bubuk
- 400 ml air es

Bahan A (aduk rata):
- 200 g milk cooking chocolate, lelehkan
- 2 lembar gelatin, rendam, tim
- 1/2 sdt moka pasta

Bahan B (aduk rata):
- 200 g white cooking chocolate, lelehkan
- 2 lembar gelatin, rendam, tim
- 1/4 sdt esens almon

Bahan toping: 
- 150 ml krim kental
- 200 g dark cooking chocolate


Cara membuat: 
1. Cake : kocok telur dengan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
2. Masukkan margarin leleh dan cokelat pasta sedikit - sedikit sambil diaduk perlahan. Tuang di dua buah loyang 22x22x4 cm yang diolesi margarin dan dialas kertas roti.
3. Oven 25 menit dengan suhu 190 derajat celsius.

4. Filling : kocok whippy bubuk dan air es sampai mengembang. Bagi dua bagian. Satu bagian di tambah bahan A. Kocok rata. Sisanya tambahkan bahan B. Kocok rata.
5. Ambil selembar cake. Oles dengan sirup. Oles dengan sebagian filling putih. Ratakan. Oles dengan sebagian filling moka. Oles lagi dengan putih dan oles dengan sisa moka. Ratakan. Tutup dengan cake cokelat. Dinginkan.

6. Topping : panaskan krim kental. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut. Oles dengan toping bagian atasnya. Bekukan.
7. Rapikan sisi-sisinya. Hias dengan cokelat.
Saran pakar :
Setelah masuk gelatin, segera oles filling agar tidak membeku.

Double Filling Cake

Posted by Mayra
Tag :, Tag :
Getuk Cokelat
(untuk 15 potong)

Bahan :
- 500 g singkong kupas, kukus, haluskan
- 1/4 sdt garam
- 200 g susu kental manis rasa cokelat
- 200 g kelapa parut kasar
- 1 lembar daun pandan
- 1/2 sdt garam

Cara membuat :
1. Aduk rata kelapa parut, daun pandan, dan garam. Kukus 15 menit.
2. Ambil 100 g kelapa parut kukus. Sisihkan. 
3. Campurkan singkong, garam, dan susu kental manis cokelat. Aduk rata.
4. Tambahkan setengah bagian kelapa parut kukus. Aduk rata.
5. Padatkan di loyang yang dialasi plastik.
6. Potong-potong. Gulingkan di sisa kelapa parut yang tadi disisihkan.

Getuk Cokelat

Posted by Mayra
Tag :
Nugget Sandwich
(untuk 4 potong) 



Bahan-bahan :
- 6 lbr pita bread
- 500 g chicken nugget beku siap pakai, goreng hingga matang
- 3 lbr daun selada keriting

Olesan :
- 2 sdm mustard
- 2 sdm mayonnaise
- 1 sdt cabai keriting serpih
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt peterseli cincang

Nugget Sandwich

Posted by Mayra
Tag :
Jumat, 07 Februari 2014
TEROPONG

Sering ditemukannya banyak orang yang tidak mengetahui akan manfaat dan tata cara teropong. Hanya beberapa orang saja yang mengetahuinya dan beberapa saja yang dapat mahir menggunakan teropong secara baik dan benar. Pembuatan makalah ini agar semua orang dapat memahami akan pengertian, prinsip dasar, persamaan dasar dan cara kerja teropong. Bahakan akan mengerti macam-macam teropong dan bagiannya.

     MANFAAT
1. Dapat memanfaatkan teropong dalam kehidupan .
2. Bisa memaksimalkan kerja dari teropong .
3. Mempermudah pengamatan yang akan dilakukan menggunakan teropong .
4. Dapat menemukan perbesaran atau yang lain berhubungan dengan teropong .
5. Bisa menghitung dan merumuskan pada teropong .
  
 PEMBAHASAN
Pengertian
Teropong atau teleskop adalah alat optik yang digunakan untuk melihat benda-benda yang sangat jauh agar nampak lebih dekat dan jelas, karena teropong memperbesar ukuran, sudut dan juga kecerahan bendanya.
Sejarah Penemuan Teropong
Sebenarnya orang pertama di dunia yang menemukan teleskop atau teropong adalah ahli optika dari Belanda yaitu Hans Lippershey pada tahun 1608.
Tapi Hans Lippershey tidak mau menerima hak patennya. Ketika mendengar tentang hal itu Galileo pun lalu membuat teleskop sendiri dengan menyalin dan mengembangkan dari teropong ciptaan Hans Lippershey. Teropong yang dibuat oleh Galileo sekarang lebih dikenal dengan sebutan teropong panggung.
Jenis – Jenis Teropong
Ada 2 jenis utama teropong, yaitu:
1.     Teropong bias
2.     Teropong pantul

1.      Teropong Bias
Teropong yang terdiri atas beberapa lensa dan bekerja berdasarkan pembiasan cahaya. Ada beberapa macam teropong bias, diantaranya:
1.     Teropong bintang atau teropong aastronomi
Teropong bintang disebut juga teropong astronomi
Teropong bintang memiliki ciri – ciri:
1. Dua buah lensa cembung berjarak fokus panjang
            2. Jarak fokus lensa objektif lebih besar dari jarak fokus lensa okulernya
Teropong bintang adalah alat yang digunakan untuk melihat atau mengamati benda-benda di luar angkasa seperti bulan, bintang, komet, dan lain sebagainya. Sifat bayangannya adalah maya, terbalik dan diperbesar.
Benda-benda yang diamati letaknya sangat jauh sehingga sinar-sinar sejajar menuju ke lensa objektif. Kumpulan sinar sejajar yang berasal dari bagian atas bintang dan bagian bawah bintang membentuk bayangan nyata dan terbalik di bidang fokus lensa objektif. Selanjutnya bayangan bintang dilihat lensa okuler sebagai benda.
Karena pengamatan bintang-bintang di langit berlangsung berjam-jam, maka mata akan lelah. Agar mata tidak lelah, maka pengamatan dilakukan dengan mata tidak berakomodasi. Agar ini tercapai, maka bayangan lensa objektif harus diletakan di titik fokus lensa okuler. Ini berarti titik fokus lensa objektif berimpit dengan titik fokus lensa okuler. Dengan demikian, panjang teropong atau jarak antara kedua lensa adalah:
Panjang teropong untuk penggunaan normal/tidak berakomodasi:


d = fob+fok

ket : 
d = jarak antara kedua lensa 
fob = fokus lensa objektif 
fok = fokus lensa okuler
Perbesaran teropong untuk penggunaan normal/tidak berakomodasi:


Ma = fob/fok

ket:
Ma = perbesaran teropong
fob = fokus lensa objektif
fok = fokus lensa okuler
Jika teropong digunakan untuk mata berakomodasi maksimum, tentu saja kedua rumus di atas tidak berlaku. Untuk kasus mata berakomodasi maksimum, berlaku rumus berikut:

d = fob + sok


ket:
d = jarak antara kedua lensa/panjang teropong
fob = fokus lensa objektif
sok = jarak bayangan okuler


Perbesaran teropong akomodasi maksimum:
Ma= fob/sok

ket:
Ma = perbesaran teropong
fob = fokus lensa objektif
sok = jarak bayangan okuler
CONTOH 1:
Sebuah teropong bintang memiliki lensa objektif dengan jarak fokus 150 cm dan lensa okuler dengan jarak fokus 10 cm, digunakan untuk melihat benda-benda langit yang sangat jauh. Tentukan panjang dan perbesaran teropong untuk:
a) penggunaan normal
b) mata berakomodasi maksium (jika mata berakomodasi pada jarak 25 cm)
JAWAB:
diketahui:
fob = 150 cm
fok = 10 cm
sn (jarak titik dekat mata pengamat) = 25 cm
ditanya:
d . . . ?
Ma . . . ?
jawab:
a) penggunaan normal:
panjang teropong:
d = fob + fok
d = 150 + 10
d = 160
jadi panjang teropong untuk penggunaan normal adalah 160 cm
perbesaran teropong:
Ma = fob/fok
Ma = 150/10
Ma = 15
Jadi perbesaran teropong untuk penggunaan normal adalah 15 cm.
b) mata berakomodasi maksium:
panjang teropong:
1/fok = 1/sok + 1/-sn
1/sok = 1/fok + 1/-sn
1/sok = 1/10 – 1/-(25)
1/sok = 1/10 – (-1/25)
1/sok = 1/10 + 1/25
1/sok = 7/50
sok = 50/7 . . . . . . (1)
masukan persamaan (1) ke rumus d = fob + sok
d = 150 + 50/7
d = 1050/7 + 50/7
d = 1100/7
Jadi panjang teropong untuk mata berakomodasi maksimum adalah 1100/7 cm = 157,14 cm.
perbesaran teropong:
Ma = fob/sok
Ma = 150/(50/7)
Ma = 21
Jadi perbesaran teropong untuk mata berakomodasi maksimum adalah 21 cm.
CONTOH 2:
Sebuah teleskop astronomi memiliki lensa, dengan jarak fokus lensa objektifnya adalah 32 cm. Perbesaran teleskop untuk mata tidak berakomodasi adalah 8 kali. Tentukanlah:
a) jarak fokus lensa okulernya
b) jarak kedua lensa itu jika mata tidak berakomodasi
c) jarak kedua lensa jika mata berakomodasi pada jarak 40 cm
JAWAB:
diketahui:
fob = 32 cm
Ma = 8 kali
sn = 40 cm
ditanya:
a) fok . . . ?
b) d penggunan normal . . . ?
c) d mata berakomodasi . . . ?
jawab:
a) jarak fokus lensa okuler:
Ma = fob/fok
fok = fob/Ma
fok = 32/8
fok = 4
Jadi jarak fokus lensa okulernya adalah 4 cm.
b) jarak kedua lensa jika mata tidak berakomodasi:
d = fob + fok
d = 32 + 4
d = 36
Jadi jarak kedua lensa jika mata tidak berakomodasi adalah 36 cm.
c) jarak kedua lensa pada mata berakomodasi maksimum:
1/fok = 1/sok + 1/-sn
1/sok = 1/fok – 1/-sn
1/sok = ¼ – 1/(-40)
1/sok = ¼ + 1/40
1/sok = 11/40
sok = 40/11 . . . . . . (1)
masukan persamaan (1) ke rumus d = fob + sok
d = 32 + 40/11
d = 32 + 3,64
d = 35,64
Jadi jarak kedua lensa pada mata berakomodasi maksimum adalah 35,64 cm.

2.    Teropong bumi.
Teropong bumi adalah alat yang digunakan untuk melihat atau mengamati benda-benda jauh yang ada di permukaan bumi. Bayangan yang terbentuk sifatnya maya, diperbesar dan tegak.
Untuk menghasilkan bayangan yang tegak, dapat dengan menggunakan dua cara, yaitu:
1) Menggunakan lensa cembung ketiga yang disisipkan di antara lensa obkektif dan lensa okuler.
2) Menggunakan pasangan lensa cembung sebagai lensa objektif dan lensa cekung sebagai lensa okuler.
Teropong bumi menggunakan cara 1 untuk menghasilkan bayangan akhir yang tegak terhadap arah benda semula. Di sini lensa cembung ketiga hanya berfungsi membalik bayangan dan tidak memperbesar bayangan. Karena itu lensa cembung ketiga disebut lensa pembalik.
Dengan disisipkannya lensa pembalik yang memiliki jarak fokus, maka teropong bertambah panjang, panjang bertambah 4 kali fokus lensa pembalik (4fp).Jadi rumus panjang teropong bumi adalah: 

d = fob + 4fp + fok

ket:
d = jarak antara kedua lensa
fob = fokus lensa objektif
fp = fokus lensa pembalik
fok = fokus lensa okuler
Lensa pembalik berfungsi untuk membalikan arah cahaya sebelum melewati lensa okuler.
Lensa okuler berfungsi seperti lup untuk membentuk bayangan bersifat maya, tegak dan diperbesar.
Adanya lensa pembalik tidak mempengaruhi perbesaran akhir, bayangan akir bersifat maya, tegak dan diperbesar sesuai dengan perbesarannya.
CONTOH 1:
Teropong bumi dipakai untuk mengamati seseorang pada jarak yang jauh. Teropong tersebut mempunyai jarak fokus lensa objektif 25 cm, jarak fokus lensa pembalik 0,5 cm, dan jarak fokus lensa okuler 0,25 cm. Bila pengamatan digunakan untuk mata tidak berakomodasi tentukanlah panjang teropong !
JAWAB:
diketahui:
fob = 25 cm
fp = 0,5 cm
fok = 0,25 cm
ditanya:
d . . . ?
jawab:
d = fob + 4fp + fok
d = 25 + 4(0,5) + 0,25
d = 25 + 2 + 0,25
d = 27,25
Jadi panjang teropong untuk mata tidak berakomodasi adalah 27,25 cm.
CONTOH 2:
Sebuah teropong bumi memiliki panjang 34 cm, lensa okuler berfokus 10 cm dan lensa pembalik berfokus 2 cm. Hitunglah fokus lensa objektifnya !
JAWAB:
diketahui:
d = 34 cm
fok = 10 cm
fp = 2 cm
ditanya:
fob . . . ?
jawab:
d = fob + 4fp + fok
fob = d – 4fp – fok
fob = 34 – 4(2) – 10
fob = 34 – 8 – 10
fob = 16
Jadi fokus lensa objektifnya adalah 16 cm.

Teropong

Posted by Mayra
Tag :


Beberapa Keunggulan dan Kekurangan Metode Ionisasi dalam Spektroskopi Massa

1.      Electron Ionization (EI)/ Ionisasi Elektron
Ionisasi Elektron (EI) Juga disebut sebagai ionisasi tubrukan elektron, ionisasi electron merupakan metode ionisasi yang tertua dan terbaik untuk mengkarakterisasi dari semua metode ionisasi. Sebuah berkas elektron melewati sampel fase gas. Elektron yang bertabrakan dengan molekul analit netral bisa knock off elektron lain, menghasilkan ion bermuatan positif. Proses ionisasi dapat menghasilkan ion molekul yang akan memiliki berat molekul yang sama dan komposisi unsur dari analit awal, atau dapat menghasilkan ion fragmen yang sesuai dengan bagian yang lebih kecil dari molekul analit.
Potensi ionisasi merupakan energi elektron yang akan menghasilkan ion molekuler. Potensial tampil sebagai ion fragmen yang diberikan energi elektron yang akan menghasilkan ion fragmen. Ei merupakan spektrometer massa yang menggunakan elektron dengan energi 70 elektron volt (eV). Penurunan energi elektron dapat mengurangi fragmentasi, tetapi juga mengurangi jumlah ion yang terbentuk.

Keunggulan:
·         Dapat diaplikasikan untuk hampir semua senyawa volatile
·         Dapat menghasilkan spektrum massa
·         Fragmentasi menyediakan informasi struktur
·         Perpustakaan spektrum massa dapat dicari "sidik jari" massa EI spektral
Kekurangan:
·         Sampel harus secara termal mudah menguap dan stabil
·         Molekul Ion mungkin lemah atau tidak ada untuk banyak senyawa.
·         Hanya dapat menganalisis senyawa dengan berat molekul rendah (<1000 Amu)

2.      Chemical Ionization (CI)
Ionisasi kimia menggunakan reaksi ion-molekul untuk menghasilkan ion dari analit. Proses ionisasi kimia dimulai ketika pereaksi gas seperti metana, isobutana, atau amonia terionisasi oleh karena tabrakan elektron. Gas reagen dengan tekanan tinggi (atau waktu reaksi yang lama) menghasilkan reaksi ion-molekul antara ion reagen gas dan reagen gas netral. Beberapa produk dari reaksi ion-molekul dapat bereaksi dengan molekul analit untuk menghasilkan ion analit. Contoh (R = pereaksi, S = sampel, e = elektron, radikal = elektron, H = hidrogen
R + e ---> R +. 2e +
R +. + RH ---> RH + + R.
RH + + S ---> SH + + R
Keunggulan:
·         Memberikan informasi berat molekul melalui molekul ion seperti ion [M + H] +, bahkan ketika EI tidak akan menghasilkan ion molekuler.
·         Spektrum massanya sederhana, pola fragmentasi berkurang dibandingkan dengan EI

Kekurangan:
·         Sampel harus secara termal mudah menguap dan stabil
·         Fragmentasinya kurang dari EI, pola fragmen tidak cukup informatif
·         Hasilnya tergantung pada jenis reagen gas, tekanan pereaksi gas atau waktu reaksi, dan sifat sampel.

3.      Fast atomic bombardment (FAB)/Pemboman dengan Atom Cepat
Analit dilarutkan dalam sejumlah kecil matriks cair seperti gliserol, thioglycerol, m-nitrobenzyl alkohol, atau dietanolamina (sekitar 1 mikroliter) dan ditempatkan pada target. Target ini dibombardir dengan sinar atom cepat (misalnya, 6 keV atom xenon) yang mendesorpsi molekul seperti ion dan fragmen dari analit. Gugus ion dari matriks cair juga didesorbsi dan menghasilkan latar belakang kimia yang bervariasi dengan matriks yang digunakan.
Keunggulan :
·         Cepat
·         Sederhana
·         Relatif toleran terhadap variasi dalam sampling
·         Baik untuk berbagai macam senyawa
·         Kuat arus ion, sangat baik dan memberikan resolusi tinggi pada pengukuran
Kekurangan:
·         Latar belakang kimia yang tinggi menetapkan batas deteksi
·         Sulit untuk membedakan senyawa kimia dengan berat molekul rendah
·         Analit harus larut dalam matriks cair

4.      Field Desorption (FD)
Sampel disimpan ke emitor dan emitor akan membiaska ke potensi yang lebih tinggi (beberapa kilovolt) dan arus yang melewatinya melalui emitor untuk memanaskan filamen. Spektrum massa diperoleh sebagai arus emitter yang secara bertahap akan meningkat  dan sampel akan diuapkan dari emitor ke fase gas. Molekul-molekul analit yang terionisasi oleh elektron tunneling di ujung 'whiskers' emitor. Karakteristik ion positif yang dihasilkan adalah ion molekul radikal dan spesies cationattached seperti [M + Na] + dan [M-Na] +. Dan yang terakhir akan dihasilkan selama desorpsi ion logam alkali hadir dalam analit.
Keunggulan:
·         Spektrum massanya sederhana, biasanya satu spesies ion molekul atau molekul-seperti per senyawa.
·         Sedikit atau tidak ada bahan kimia pada latar belakang
·         Bekerja dengan baik untuk molekul organik kecil, organometallics, berat molekul rendah
·         polimer dan beberapa fraksi petrokimia

Kekurangan:
·         Sensitif terhadap kontaminasi logam alkali dan sampel overloading
·         Emitor relatif rapuh
·         Analisisnya relatif lambat karena arus emitor meningkat
·         Sampel harus stabil sampai batas termal tertentu untuk desorbed
Tag :

Translate

Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © May's Blog -Black Rock Shooter- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan